Lakukan Kegiatan Berikut Jika Kamu Belum Mendapatkan Panggilan Kerja

Anda sedang menunggu panggilan kerja? Menunggu bukanlah hal yang menyenangkan. Dibandingkan hanya sekedar menunggu, lakukan kegiatan positif yang ada di artikel ini.

Tips dan Trik3543 Views

Logos Indonesia – Setelah menyelesaikan pendidikan, umumnya orang-orang akan mencari pekerjaan yang sesuai dengan minatnya. Namun, mendapatkan pekerjaan tidak seinstan yang kita pikirkan. Banyak proses yang harus dilalui mulai dari mempersiapkan CV hingga seleksi akhir perusahaan.

Dalam proses tersebut banyak orang yang bingung untuk mengisi waktu luang dan menjadikan kesehariannya lebih produktif. Tentunya pemikiran-pemikiran semacam ini cukup baik.

Walaupun Anda telah mempelajari banyak hal saat menempuh pendidikan, tidak ada salahnya mempelajari hal-hal lain diluar bangku sekolah ataupun perkuliahan. Belajar tentang hal-hal baru merupakan salah satu kegiatan yang bisa Anda lakukan selagi menunggu panggilan kerja.

Berikut beberapa kegiatan yang bisa Anda lakukan agar penantian Anda menjadi lebih produktif dan mendatangkan manfaat bagi diri Anda:

Melakukan Riset Terhadap Perusahaan dan Posisi yang Anda Lamar

Jika Anda susah melalui beberapa proses rekrutmen di perusahaan tertentu, ada baiknya Anda melakukan riset terhadap perusahaan dan posisi yang Anda lamar. Kegiatan ini akan berguna untuk menambah wawasan Anda di hari pertama kerja.

Memahami budaya perusahaan juga dapat membantu Anda dalam penyesuaian diri dengan lingkungan perusahaan. Anda bisa mengunjungi situs resmi perusahaan, mencari tahu melalui media sosial, atau bisa juga dari orang-orang yang bekerja di perusahaan tersebut.

Mengetahui mengenai posisi yang Anda lamar akan membantu Anda dalam melakukan pekerjaan Anda nantinya. Setidaknya Anda mengetahui secara garis besar mengenai tugas dan tanggung jawab Anda. Untuk alur kerja di setiap perusahaan memang berbeda-beda, namun jika Anda sudah memiliki bekal pengetahuan secara umum akan lebih membantu nantinya.

Latihan Wawancara

Latihan Wawancara

Jika Anda sudah memasukkan lamaran di beberapa perusahaan, ada baiknya Anda mempersiapkan diri dalam proses wawancara. Cari tahu pertanyaan-pertanyaan apa saja yang mungkin akan muncul saat proses wawancara kerja, sikap baik apa yang bisa anda tunjukkan, dan bagaimana menjawab pertanyaan saat proses wawancara.

Anda bisa memanfaatkan video latihan wawancara yang beredar di internet untuk proses tanya jawab. Melakukan latihan wawancara di depan cermin juga merupakan pilihan yang baik. Latihan di depan cermin akan membuat Anda mengetahui mimik wajah dan bahasa tubuh Anda. Dengan demikian Anda bisa mengaturnya sebaik mungkin

Perbarui CV

Satu hal yang cukup banyak menjadi kesalahan para job seekers adalah menggunakan CV yang sama setiap kali melamar kerja. Banyak hal yang harus terus di uprage dalam CV Anda, seperti kemampuan baru yang dimiliki, pengalaman yang belum ada dalam CV yang lama, atau sekedar alamat email dan nomor hp yang telah Anda ganti.

Selain itu, setiap posisi yang Anda lamar tentunya membutuhkan kemampuan yang berbeda-beda. Dibandingkan menuliskan semua kemampuan Anda dalam satu CV untuk semua posisi, sebaiknya Anda menggunakan CV yang berbeda untuk beberapa posisi.

Baca Artikel Kami Lainnya : Kamu Akan Terlihat Tidak Profesional. Pastikan Tidak Melakukan Hal Ini Saat Interview

Melakukan Pekerjaan Freelance

Jarak waktu menganggur Anda akan menjadi pertanyaan dalam proses interview, dengan demikian pastikan Anda melakukan kegiatan-kegiatan positif di waktu menganggur Anda. Salah satu kegiatan positif dan dapat menghasilkan adalah pekerjaan freelance.

Saat ini sudah cukup banyak job portal yang menyediakan informasi mengenai pekerjaan freelance yang bisa Anda manfaatkan. Dibandingkan hanya berdiam diri menunggu panggilan pekerjaan, tidak ada salahnya Anda melirik beberapa pekerjaan freelance. Selain bisa menambah penghasilan, pekerjaan freelance juga bisa menambah wawasan serta relasi Anda. Bahkan hal baik jika akhirnya Anda dipekerjakan tetap oleh perusahaan tersebut.

Mengikuti Seminar dan Pelatihan

Mengikuti Seminar dan Pelatihan

Banyak tempat untuk menambah pengetahuan selain sekolah dan kampus. Seminar dan pelatihan bisa menjadi opsi yang baik. Menambah pengetahuan baru atau memperdalam pengetahuan yang sudah ada selagi menunggu pekerjaan kerja merupakan kegiatan yang sangat positif.

Jika Anda berniat untuk berkarir sebagai HRD, Anda bisa mengikuti pelatihan administrasi dan skoring alat tes psikologi atau workshop interpretasi alat tes psikologi. Kegiatan semacam ini akan menjadi nilai plus Anda bagi perusahaan yang Anda tuju.

Mengikuti Tes Bahasa Inggris

Salah satu kemampuan yang cukup dibutuhkan di dunia kerja adalah kemampuan bahasa inggris. Anda mungkin bisa saja menuliskan kemampuan bahasa inggris yang baik di CV Anda, namun untuk memperkuat kemampuan Anda sebaiknya disertai dengan sertifikat.

Selagi menunggu panggilan kerja, mengikuti tes bahasa inggris merupakan pilihan yang baik.

Follow Up Wawancara

Jika Anda sudah pernah melakukan wawancara kerja sebelumnya, tidak ada salahnya untuk melakukan follow up setidaknya seminggu setelah proses wawancara atau sesuai dengan tenggat waktu yang diberikan HRD.

Tetap Mencari Pekerjaan Di Perusahaan Lain

Anda memang sudah melakukan proses rekrutmen yang sebaik mungkin, namun keputusan tetap ditangan perusahaan. Dibandingkan menunggu hasil dari satu perusahaan, tidak ada salahnya untuk mencari pekerjaan lain.

Mengikuti Tes Psikologi Karir

Jika Anda cukup lama menganggur dan tetap tidak mendapatkan panggilan kerja setelah banyak menyebar CV dan melakukan interview kerja, mungkin permasalahannya bukan pada usaha yang Anda lakukan. Tidak ada salahnya untuk mengikuti tes psikologi karir untuk menemukan permasalah yang sebenarnya, tujuannya adalah untuk mencari pekerjaan yang sesuai dengan diri Anda.

Cukup banyak kegiatan positif yang bisa Anda lakukan selagi menunggu panggilan kerja. Satu hal yang terpenting adalah maksimalkan waktu Anda dengan kegiatan-kegiatan positif. Semoga artikel ini dapat bermanfaat.

Baca Artikel Kami Lainnya : Apa Saja Proses Rekrutmen Karyawan?